DECEMBER 9, 2022

Hati-Hati, Perhatikan Faktor Dan Penyebab Pembeli Bisa Tertipu Saat Belanja Baju Online

image
Tips belanja online agar tidak tertipu barang palsu (FREEPIK)

LIFESTYLEABC.COM - Terkena penipuan tentunya adalah hal yang sangat tidak diinginkan dan dihindari semua orang ketika bertransaksi belanja baju online. Memang selama belanja baju online ini diperlukan ketelitian khusus di tengah kemajuan teknologi digital yang mempengaruhi kegiatan jual beli antar penjual dan pedagang. Untuk menghindari penipuan yang tidak diinginkan ini, Anda perlu memperhatikan beberapa tips dan saran untuk memperkuat insting Anda dalam memilih baju ketika belanja online. Dengan mengikuti tips ini, Anda bisa mendapat kepuasan belanja baju online disertai dengan kualitas barang yang sampai ke tangan dan berkualitas tinggi ketika dicoba secara langsung. Berikut ini adalah beberapa tips sebagai pembeli yang bisa Anda ikuti untuk menghindari tertipu selama belanja baju online: 1. Rating toko mencurigakan Pada saat membeli barang secara online memang semestinya dapat memperhatikan rating toko terlebih dahulu, tapi banyak orang yang justru mengabaikannya. Sebetulnya pertimbangan berdasarkan rating toko ini cukup efektif untuk memastikan bahwa memang barang yang akan dibeli sesuai dan penjualnya pun aman. Sayangnya banyak orang yang tidak terlalu memperhatikan rating toko dan hanya terfokus pada barang dijual, padahal bisa saja rating tokonya ternyata tidak jelas. Jika rating tokonya dinilai tidak jelas, maka potensi adanya penipuan juga akan semakin tinggi yang tentunya akan merugikan Anda ketika sudah melakukan transaksi. 2. Terpancing dengan harga murah Setiap pedagang memang sering mengandalkan harga murah untuk memasarkan barang dagangannya, dan berhasil membuat banyak pembeli tertarik untuk membeli. Namun perlu diperhatikan juga, jika pedagang menawarkan potongan harga terlalu berlebihan, perlu dicurigai barang tersebut bisa jadi palsu dan mudah rusak kemudian hari. 3. Tidak memperhatikan review Kebanyakan toko online saat ini sudah menyertakan review yang menjadi gambaran dari kualitas barang yang dijual oleh pedagang dan bisa menjadi acuan Anda ketika belanja online. Biasanya review yang diberikan sudah berdasarkan pengalaman pembeli sebelumnya yang merasa kecewa pada produk tersebut. Maka Anda bisa memanfaatkan review tersebut untuk memilih barang agar tidak jatuh pada lubang yang sama.***

Berita Terkait