DECEMBER 9, 2022
Selebriti

Pertanyaan Yang Masih Belum Terjawab Hingga Akhir Series Nightmares and Daydreams Oleh Sutradara Joko Anwar

image
Pertanyaan yang belum terjawab pada series Nightmares and Daydreams (Netflix.com)

LIFESTYLEABC.COM - Series Nightmares and Daydreams yang tayang di platform streaming Netflix dan disutradarai Joko Anwar berhasil mencuri perhatian penonton Indonesia.

Tayang sejak Jumat, 14 Juni 2024 lalu series Nightmares and Daydreams yang disutradarai oleh Joko Anwar ini berhasil mendapatkan skor sempurna di Rotten Tomatoes.

Meskipun memberikan sinopsis 7 episode, masih ada beberapa pertanyaan yang masih belum terungkap dari sinopsis series Nightmares and Daydreams dan belum diungkap oleh Joko Anwar.

Kendati ada beberapa pertanyaan yang belum terjawab, Joko Anwar sebagai sutradara masih belum memastikan apakah series Nightmares and Daydreams akan berlanjut ke season 2 atau tidak.

Berikut ini adalah beberapa pertanyaan yang belum terjawab pada series Nightmares and Daydreams yang disutradarai oleh Joko Anwar:

1. Dari mana datangnya Supreme Being

Diceritakan jika karakter Wahyu yang diperankan Lukman Sardi mendapat kekuatan sebagai Antibodi dari makhluk misterius bernama Supreme Being pada sinopsis Nightmares and Daydreams.

Ketika pertama kali muncul dalam sinopsis series Nightmares and Daydreams, Supreme Being hanya diperlihatkan sebagai cahay terang yang memberi kekuatan pada Lukman Sardi.

Namun apakah tujuan dari Supreme Being memberikan kekuatan pada Lukman Sardi dan apa hubungannya dengan Agarthan masih belum terjawab hingga akhir cerita Nightmares and Daydreams.

2. Bagaimana Bu Dewi mengumpulkan para Antibodi

Antibodi yang menjadi musuh dari para Agarthan dikumpulkan oleh Bu Dewi yang diperankan Siti Nursanti dengan kekuatan supernya pada sinopsis series Nightmares and Daydreams.

Namun belum diketahui bagaimana Bu Dewi mengumpulkan para Antibodi pada cerita Nightmares and Daydreams untuk melawan para Agarthan.

3. Siapa sebenarnya Syafin

Syafin adalah anak yang diadopsi oleh Nirina Zubir dan Yoga Pratama yang menginginkan harta datang secara instan dalam sinopsis series Nightmares and Daydreams.

Namun satu hal yang masih menjadi misteri adalah siapa sebenarnya Syafin dan termasuk dalam entitas apa di sinopsis series Nightmares and Daydreams.

Tidak ada petunjuk khusus yang menunjukan Syafin termasuk sebagai Antibodi atau Agarthan pada cerita episode kedua berjudul The Orphan dari series Nightmares and Daydreams.***

Sumber: Netflix

Berita Terkait