DECEMBER 9, 2022
Karier

Tips Karir dan Langkah Antisipasi yang harus Dilakukan jika belum Mendapat Pekerjaan Kantor

image
Tips karir langkah antisipasi bagi yang sulit mendapat pekerjaan kantor (UNSPLASH/Glenn Carstens Peter)

LIFESTYLEABC.COM - Mendapat pekerjaan kantor memang bukan hal yang mudah untuk dilakukan, beberapa tips karir menyarankan untuk Anda menyiapkan antisipasi jika tidak kunjung mendapat panggilan interview.

Tips karir ini harus Anda pertimbangkan untuk mengisi waktu luang selama menganggur dan belum mendapat panggilan interview untuk mengisi jabatan di pekerjaan kantor.

Dengan mengikuti tips karir di bawah ini dapat meningkatkan kemungkinan Anda mendapat pekerjaan kantor lebih cepat dengan suasana rekan yang lebih baik pada waktu ke depannya.

Tips karir ini juga bisa Anda lakukan untuk menambah rasa optimisme dengan meyakinkan diri bisa segera mendapat pekerjaan kantor dalam waktu dekat.

Berikut ini adalah beberapa tips karir sebagai langkah antisipasi jika Anda masih belum mendapat pekerjaan kantor dalam waktu dekat:

1. Terus belajar

Waktu yang terus berjalan akan memaksa Anda untuk terus belajar dan mengikuti perkembangan industri pekerjaan kantor yang ingin anda masuki.

Anda perlu mengikuti perkembangan keahlian terbaru yang dibutuhkan perusahaan dan terus menambah pengetahuan baru untuk bisa menarik perhatian HRD perusahan yang dilamar.

Dengan mengisi kekosongan waktu selama tidak mendapat pekerjaan kantor ini, Anda bisa memberikan jawaban positif kepada HRD ketika berhasil mendapat panggilan interview.

2. Buat rencana

Jika merasa cemas dan khawatir sulit mendapat pekerjaan kantor, salah satu tips karir yang disarankan adalah dengan membuat rencana secara terorganisir.

Dengan membuat rencana yang terorganisir ini akan membantu Anda untuk mendapat hasil yang lebih baik dan bisa memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Contohnya, Anda bisa membuat rencana dan target untuk mengirimkan sejumlah lamaran kerja terbaru dalam sehari disertai dengan keterampilan baru yang ingin dipelajari.

Kemudian Anda juga harus melakukan perencanaan keuangan yang baik agar bisa memenuhi kebutuhan hidup selama masih belum mendapat pekerjaan kantor.

3. Coba kesempatan magang

Memang tidak mendapat bayaran yang setimpal dengan hasil kerja atau jam kerja yang Anda lakukan, namun Anda bisa mempertimbangkan untuk mendapatkan kesempatan magang.

Dengan mencoba kesempatan magang, paruh waktu atau pekerja lepas dapat menjadi batu loncatan Anda memasuki satu perusahaan dengan mengenal relasi baru.***

Berita Terkait