DECEMBER 9, 2022
Selebriti

Pelajaran yang bisa Dipetik tentang Persahabatan pada Sinopsis Drakor Connection, dari Ji Sung sampai Kwon Yool

image
Hikmah persahabatan yang bisa diambil dari Ji Sung dan Kwon Yool pada sinopsis drakor Connection (Soompi)

LIFESTYLEABC.COM - Drakor Connection yang sudah berakhir pada Sabtu, 6 Juli 2024 menunjukan akhir cerita antara Ji Sung dengan Kwon Yool yang mendapatkan akhir masing-masing.

Ji Sung mendapat akhir cerita yang bahagia sedangkan Kwon Yool mendapat akhir cerita yang tragis dalam sinopsis drakor Connection yang total berjumlah 14 episode.

Perbedaan akhir cerita yang kontras antara Ji Sung dan Kwon Yool pada sinopsis drakor Connection disebabkan perbedaan sikap keduanya atas menyikapi hubungan persahabatan.

Pada dasarnya drakor Conenction memang menceritakan hubungan persahabatan antara kelompok Ji Sung dengan Kwon Yool yang mempunyai karakter berbeda-beda.

Ji Sung mempunyai sifat yang setia meskipun sempat menyimpan dendam pada Yoon Na Moo akibat perkataan bohongnya di masa lalu dan membuatnya dikeluarkan dari sekolah.

Sedangkan Kwon Yool bersifat agresif dan manipulatif agar bisa lolos dari hukuman dan menjalankan bisnis narkobanya agar bisa berinvestasi di bangunan Piro Dong.

Berikut ini adalah beberapa pelajaran yang bisa dipetik dalam sinopsis drakor Connection tentang hubungan persahabatan:

1. Jangan berkhianat

Ji Sung yang awalnya berteman baik dengan Yoon Na Moo di masa sekolah menjadi bermusuhan dikarenakan ucapan bohong yang diutarakan kepada polisi tentang pembunuhan Kyung Tae.

Akibat perkataan Yoon Na Moo ini membuat Ji Sung dikeluarkan dari sekolah dan sulit menaruh kepercayaan pada orang lain hingga dewasa pada sinopsis drakor Connection.

Ada baiknya jika mempunyai sahabat bisa menjaga kepercayaan dan kesetiaan karena di masa depan merekalah yang akan membantu di saat kesulitan seperti Ji Sung pada Yoon Na Moo.

2. Jangan saling memanfaatkan

Kwon Yool dan Kim Kyung Nam yang menjadi musuh Ji Sung dalam sinopsis drakor Connection adalah contoh persahabatan yang tidak sehat dan tidak patut ditiru.

Karena Kwon Yool dan Kim Kyung Nam adalah dua orang ambisius yang saling memanfaatkan demi mencapai tujuannya masing-masing.

Ketika sudah kena karmanya, Kwon Yool justru mengkhianati dan menjebloskan Kim Kyung Nam ke penjara seperti yang bisa dilihat pada akhir episode drakor Connection.

Nasib tragis juga dialami Kwon Yool karena menjadi orang yang manipulatif dan memanfaatkan Yoon Na Moo dengan berakhir tewas ditembak Park Keun Rok pada ending drakor Connection.

3. Jangan merusak kehidupan orang lain

Park Keun Rok yang sebenarnya ingin membela Yoon Na Moo karena berkonflik dengan Ji Sung justru melakukan kejahatan yang merugikan dirinya sendiri.

Pada sinopsis drakor Connection, Park Keun Rok adalah orang yang membuat Ji Sung kecanduan narkoba Lemon Ppong dengan alasan membalaskan dendam Yoon Na Moo yang mendapat nasib buruk di sekolah.

Padahal konflik antara Ji Sung dan Yoon Na Moo juga diakibatkan diadu domba oleh Kim Kyung Nam dan Kwon Yool sehingga Park Keun Rok salah sasaran dalam aksi balas dendamnya.***

Berita Terkait