DECEMBER 9, 2022
Nusantara

Heru Budi Sampaikan Jadwal Kegiatan Paus Fransiskus selama di Indonesia

image
Heru Budi jabarkan beberapa kegiatan Paus Fransiskus di Indonesia (setkab.go.id)

LIFESTYLEABC.COM - Paus Fransiskus akan mengunjungi tanah air dan perwakilan pemerintah Indonesia, Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono menjabarkan persiapan menyambut pemimpin Katolik dunia.

Heru Budi menyampaikan rencana kunjungan Paus Fransiskus akan berkunjung ke Indonesia dari tanggal 3 sampai 6 September 2024 dengan mengisi beberapa jadwal kegiatan.

Pada konferensi pers di Istana Kepresidenan, Jakarta, Heru Budi mengatakan jika kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia juga akan disambut secara langsung oleh Presiden Joko Widodo.

Baca Juga: GAIKINDO Legowo Pemerintah Indonesia Tidak Berikan Insentif Mobil Hybrid

“Tanggal 3, 4, 5, dan 6 ada kedatangan tamu negara yaitu Yang Mulia Paus Fransiskus di mana tanggal 3 kedatangan, tanggal 4 adalah kegiatan kenegaraan diterima oleh Bapak Presiden, nanti detailnya Pak KPN yang menyampaikan,” ucap Heru dikutip dari situs resmi Sekretaris Istana pada Senin, 26 Agustus 2024.

Selain pertemuan dan sambutan oleh Presiden Joko Widodo, Heru Budi juga mengungkapkan jika Paus Fransiskus akan mengisi acara Misa Akbar di Kompleks Gelora Bung Karno.

Dalam kunjungan yang sama, Paus Fransiskus juga akan menghadiri Indonesia Sustainability Forum yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC).

Baca Juga: Usman Kansong Mengundurkan Diri dari Jabatan Kominfo dan Kerjakan Komunikasi Publik dari Luar Pemerintahan

Terkait tentang kegiatan Paus Fransiskus di Indonesia ini, Heru Budi meminta agar masyarakat bisa mengikuti arahan lalu lintas yang diterapkan oleh Dinas Perhubungan dan Polda.

“Sehingga saya mengimbau kepada masyarakat mencermati ini khususnya tanggal 5 untuk bisa memperhatikan–nanti akan dijelaskan oleh Kepala Dinas Perhubungan dari Polda maupun dari Kodam atau Kodim yang menyesuaikan khususnya arus lalu lintas di mana nanti ada pengalihan di titik-titik tertentu,” tuturnya pada rilis setkab.go.id

Disampaikan oleh Direktur Jenderal Protokol dan Konsuler Kementerian Luar Negeri/Kepala Protokol Negara (KPN) Andy Rachmianto jika kegiatan Indonesia Sustainability Forum yang diikuti Paus Fransiskus juga akan digelar di Kompleks Monas.

Baca Juga: Ketua DPP PDIP Sebut Pergantian Menkumham pada Reshuffle Kabinet Bagian dari Transisi Pemerintahan

Selama kunjungan bersejarah ini, Paus Fransiskus juga akan mengunjungi Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral di Kota Jakarta yang dikenal sebagai simbol toleransi dan kerukunan beragama di Indonesia.

“Ada beberapa kegiatan lain yang akan melibatkan Paus Fransiskus, akan ada acara di Masjid Istiqlal dengan Imam Besar Masjid Istiqlal, akan juga ada acara di Gedung Katedral di sekitar kawasan ini juga. Jadi sebagaimana disampaikan oleh Pak Pj. Gubernur kita harapkan masyarakat bisa mengantisipasi,” ujar Andy dalam setkab.go.id.

Sebelum Paus Fransiskus datang ke Indonesia pada 3 September 2024 nanti, sebelumnya pemimpin umat Katolik lain, yakin Paus Paulus VI juga pernah mengunjungi tanah air pada tahun 1970.

Kunjungan ini kemudian diikuti dengan kedatangan Paus Yohanes Paulus II pada tahun 1989 silamdan di zaman pemerintahan Presiden Soeharto.***

Sumber: setkab.go.id

Berita Terkait