Lokasi Destinasi Wisata Alam yang harus Dikunjungi di Jepang dan bisa Berbaur dengan Masyarakat Lokal
- Penulis : Bramantio Bayuajie
- Senin, 14 Oktober 2024 10:15 WIB
LIFESTYLEABC.COM - Jepang adalah satu dari banyak negara di Asia yang menyimpan banyak destinasi wisata alam yang banyak dikunjungi turis dan juga wajib Anda datangi ketika liburan.
Destinasi wisata alam yang berlokasi di Jepang ini tidak hanya mempunyai pemandangan indah, namun juga terkenal dengan keramahan masyarakat lokalnya yang sering menyapa turis.
Anda bisa menikmati pemandangan indah di destinasi wisat alam yang berlokasi di negeri sakura Jepang ini dengan berbaur bersama masyarakat lokal beserta dengan keunikannya.
Baca Juga: Lokasi Destinasi Wisata di Area Pura Mangkunegaran, dari Museum hingga Pasar Tradisional
Destinasi wisata alam ini juga bisa menjadi alternatif bagi Anda yang sudah beberapa kali datang ke Gunung Fuji yang terkenal sebagai gunung terindah di Asia dan Jepang.
Lokasi destinasi wisata alam ini juga menjadi rekomendasi untuk menghindari biaya yang dikenakan kepada turis yang diberlakukan oleh pemerintah Jepang untuk mengurangi jumlah pengunjung.
Berikut ini adalah lokasi destinasi wisata alam yang harus Anda kunjungi selama berada di Jepang dengan keindahan memukau mata:
Baca Juga: Tips Traveling dan Perlengkapan Teknologi yang Disarankan untuk Dibawa saat Perjalanan Liburan
1. Shimoguri no Sato
Jepang tidak hanya memiliki Gunung Fuji sebagai destinasi wisata alam yang menawarkan keindahan terkenal di Asia, Shimoguri no Sato juga memiliki pemandangan yang indah dan asri.
Shimoguri no Sato adalah salah satu destinasi wisata alam yang ada di Prefektur Nagano, Jepang dan terdapat area pemukiman atau desa dengan penduduk yang ramah kepada turis.
Baca Juga: Tips Traveling agar Hemat Tenaga Baterai Smartphone saat Mengunjungi Destinasi Wisata Alam
Berada di ketinggian 1000 meter dan kemiringan 30 derajat, destinasi wisata alam Shimoguri no Sato selalu menarik perhatian turis dengan keindahan alam dan aktivitas masyarakat lokalnya.
Karena lokasinya yang berada di lereng gunung, Anda butuh ditemani oleh tour guide yang harus dibooking 14 hari sebelum kedatangan ke destinasi wisata alam Shimoguri no Sato.
Dengan ditemani oleh tour guide lokal, Anda bisa lebih memahami destinasi wisata lokal Shimoguri no Sato dan keunikan bercocok tanam ala desa yang berlokasi di Jepang ini.
Baca Juga: Fakta Unik Gunung Slamet, Rekomendasi Utama Destinasi Wisata Alam untuk Pendakian Memanjakan Mata
2. Pulau Aogashima
Terbentuk dari letusan gunung berapi tahun 1785, Pulau Aogashima menjadi destinasi wisata alam favorit yang banyak dikunjungi di Jepang untuk menikmati keindahan alamnya.
Berbentuk kawah gunung berapi, Pulau Aogashima ini juga mempunyai gunung berapi di dalamnya yang berukuran lebih kecil bernama Gunung Maruyama dan menambah keunikannya.
Anda bisa mendaki Gunung Maruyama yang akan terlihat lebih indah jika dilihat dari dekat dengan berawal dari Oyama Observation Park dan melihat dua kaldera dengan Gunung Maruyama berada di tengahnya.
Pulau Aogashima juga berisi 100 penduduk lokal yang juga biasa berinteraksi dengan para turis yang datang dan akan membuat Anda rindu datang ke destinasi wisata alam ini.
3. Takeda Castle Ruins
Dibangun pada tahun 1411 dan hancur akibat perang di tahun 1600, Takeda Castle Ruins dipugar kembali oleh pemerintah Jepang dan dijadikan sebagai destinasi wisata alam.
Selain kaya akan cerita sejarah, Takeda Castle Ruins juga menawarkan pemandangan alam tiada tara yang akan membuat Anda berdiri di atas awan.
Untuk mengunjungi destinasi wisata alam Takeda Castle Ruins ini, Anda bisa menaiki transportasi umum di Jepang mulai dari shinkansen dan berpindah dengan bus.
Jangan lupa untuk membawa baju hangat karena beberapa destinasi wisata alam di atas berada di pegunungan yang membuat suhu udara cukup dingin.***