Penjelasan Karakter Lobo, Antihero Komik DC yang Dikonfirmasi Diperankan Jason Momoa
- Penulis : Bramantio Bayuajie
- Minggu, 05 Januari 2025 13:15 WIB
.png)
3. Hubungan dengan Justice League
Karena pekerjaannya sebagai pembunuh bayaran membuat Lobo pernah berseteru dengan Justice League saat menerima pekerjaan dari Manga Khan.
Manga Khan dalam cerita Komik DC memerintahkan Lobo untuk pergi ke bumi dan menghabisi Justice League yang tentu saja dihadang oleh Superman.
Baca Juga: Judul Film Korea Dengan Tema Manusia Super dan Action, Salah Satunya Dibintangi Ryu Seong Ryong
Meskipun di tengah jalan Manga Khan memerintahkannya untuk berhenti, Lobo melanjutkan pertarungan dengan Superman untuk membuktikan dirinya lebih kuat dari Kryptonian.
Lobo justru pernah menjalin kerjasama dengan Guy Gardner yang tidak lain adalah Green Lantern yang disewa oleh sang superhero Komik DC untuk mengambil cincin Sinestro di Planet Qward.
Meskipun begitu akhirnya Lobo dan Green Lantern kembali bertarung yang menandakan jika Lobo adalah villain sejati Komik DC yang akan diperankan Jason Momoa.***
Baca Juga: Trailer Terbaru Film Thunderbolts, Tampilkan Kerja Sama Black Widow dan Winter Soldier