DECEMBER 9, 2022
News

PDIP Usung Mantan Panglima TNI, Andika Perkasa di Persaingan Pilkada 2024

image
Andika Perkasa diusung PDIP untuk bertarung di Pilkada 2024 Jawa Tengah (Antara)

LIFESTYLEABC.COM - Kabar terbaru datang dari PDIP yang akan mengikuti kontestasi Pilkada 2024 mengajukan calon kepala daerah yang didukung oleh partai berlogo banteng ini.

Ketua umum PDIP, Megawati Soekarnoputri resmi memberikan rekomendasi untuk Mantan Panglima TNI Andika Perkasa sebagai calon Gubernur Pilkada 2024 di Provinsi Jawa Tengah.

Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa adalah mantan Panglima TNI yang dijagokan PDIP untuk bertarung di Pilkada 2024 di wilayah Jawa Tengah yang sebelumnya juga dipimpin oleh Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Ridwan Kamil ingin Kantor DPP Partai Golkar Sebagai Markas Pemenangan Pilkada Jakarta

Jenderal TNI (purn) Andika Perkasa menikah dengan Diah Erwiany atau yang lebih dikenal dengan Hetty Andika Perkasa dan dikaruniai tiga orang anak, yakni Alex Perkasa, Angela Perkasa dan Andrew Perkasa.

Kemudian, pada November 2021, Andika Perkasa dicalonkan Presiden Joko Widodo sebagai Panglima TNI menggantikan Marsekal TNI Hadi Tjahjanto yang saat itu memasuki masa pensiun.

 Setelah pensiun dari dunia militer, Andika Perkasa terjun ke dunia politik. dia memilih bergabung dengan PDI Perjuangan dan sempat menjadi anggota Partai Banteng selama beberapa tahun.

Baca Juga: Demokrat Beri Dukungan pada Pasangan Calon Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan dalam Kontes Pilkada Jabar

Pada Pemilihan Presiden (Pilpres), Andika Perkasa juga menjadi salah satu Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud.

Lalu akhirnya Andika Perkasa ditunjuk oleh PDI Perjuangan untuk maju dalam Pilkada Jawa Tengah dan Andika Perkasa dipasangkan dengan Hendrar Prihadi, mantan Wali Kota Semarang yang juga kader PDIP.

Pada kali ini, pasangan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi akan melawan pasangan Ahmad Lutfi-Taj Yasin yang diusung oleh KIM Plus.

Baca Juga: Bahlil Lahadalia Yakin KIM Tetap Kompak Setelah Golkar Dukung Airin-Ade di Pilkada Banten

Dikutip dari akun resmi facebook milik PDI Perjuangan pada hari Senin, 27 Agustus 2024 bahwasannya nama Andika Perkasa diumumkan oleh Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto pada gelombang ketiga pengumuman daftar calon kepala daerah. Acara tersebut berlangsung di Jakarta.

Jadwal pemungutan suara Pilkada Serentak 2024 di mulai pada tanggal 27 November 2024, tetapi tahapan-tahapan Perencanaan Program dan Anggarannya sudah di mulai dari tanggal 26 Januari 2024.

Dan jika sesuai dengan jadwal yang dari Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI), bahwa pada tanggal 27 Agustus 2024 - 29 Agustus 2024 adalah waktu untuk PENDAFTARAN PASANGAN CALON ke kantor KPU daerah setempat.

Dilansir dari instagram @pdiperjuangan pada hari Selasa, 27 Agustus 2024, diiringi Kader PDI Perjuangan Jateng, Pasangan Cagub Andika Perkasa-Hendrar Prihadi mengendarai delman menuju kantor KPU Jawa Tengah untuk mendaftar sebagai Cagub dan Wakil Cagub Jawa Tengah.

PDIP mencalonkan Andika Perkasa di Pilkada 2024 karena mempunyai rekam jejak di bidang militer mulai dari Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) pada 2018 – 2021, dan Panglima Tentara Nasional Indonesia pada tahun 2021 sampai 2022.***

Nama penulis: Siska Dinnuriza Ayani

Sumber: Instagram PDI Perjuangan

Berita Terkait