DECEMBER 9, 2022
Fesyen

Keunikan Brand Fashion RUCAS Mencuri Perhatian Konsumen Fashion Setia

image
Keunikan brand RUCAS sebagai produk fashion digemari anak muda (TikTok/rucas.official)

LIFESTYLEABC.COM - RUCAS adalah salah satu produk lokal yang membuktikan diri bisa bersaing di pasar fashion nasional dan merebut hati konsumennya.

RUCAS adalah brand yang memproduksi berbagai produk fashion diperuntukan bagi kaum laki-laki, seperti jaket, celana, T-Shirts, hoodie, dan yang lainnya. 

Berkat keunikan strategi promosi dan pemasarannya, RUCAS sukses mencuri perhatian konsumen yang datang dari berbagai daerah Indonesia yang mencari kualitas fashion.

Baca Juga: Tips Fashion untuk Kombinasikan Gaya Blazer dengan Berbagai Motif Baju hingga Celana

Rubin Castor Muhardi adalah owner dari brand fashion lokal yang bernama RUCAS. Brand tersebut dibangun pada akhir tahun 2018, dengan alasan kalau Rubin Castor mendapat kesulitan dalam menemukan celana jeans yang sesuai dengan kakinya. 

Awalnya Rubin memproduksi brand Rucas yang pertama yaitu celana jeans, dan dia melakukannya sendiri dengan melalui riset, sampai akhirnya banyak temannya yang bilang kalau celana jeans yang dia pakai bagus, dan itu menjadikan ide peluang yang menarik bagi Rubin. 

Kampanye yang di lakukan brand fashion Rucas di dalam negeri mungkin bisa menjadi inspirasi untuk owner bisnis di luar sana. Brand RUCAS tersebut tercatat pernah mendapat rekor MURI dengan penjualan celana jeans terbanyak dalam waktu singkat. 

Baca Juga: Tips Fashion Memilih Pakaian bagi Pasangan Muslim agar Tetap Stylish dan Gaya

Pasalnya, setiap merilis produk, brand ini sering menggunakan cara limited edition agar para konsumen berlomba untuk melakukan pembelian. Dan menariknya, di salah satu edisi RUCAS "Year Of Dragon" Skeleton Tee, terdapat sertifikat yang diberikan untuk pembeli, sehingga menjadikan produk ini semakin eksklusif. 

Rubin juga sering berintraksi melalui media sosialnya yaitu instragram sebagai media promosi dan edukasi soal jeans. Tidak hanya promosi melalui instagram saja, brand Rucas juga melakukan promosi lewat Tiktok. 

Meskipun produknya sudah di kenal oleh banyak masyarakat, namun RUCAS tetap melakukan promosi dengan cara yang unik. Dilansir dari akun Tiktok resmi Rucas @rucas.official, salah satu strategi masketing uniknya dengan menggandeng juru parkir untuk menjadi model dari brand Rucas tersebut. 

Baca Juga: Tips Fashion untuk Pilihan Pakaian yang bisa Digunakan oleh Pria

Tidak hanya itu, mereka juga mengajak seorang pemulung untuk di makeover menjadi model koleksi anyar RUCAS Crystal Edition. 

Hal tersebut yang menjadikan strategi marketingnya menjadi unik dan banyak yang menyukainya. Karena untuk saat ini masih langkah, ada sebuah brand fashion lokal yang modelnya itu bukan dari kalangan artis ataupun model-model yang sudah profesional. 

Banyak para followers yang berkomentar positif tentang video marketingnya tersebut dan berharap semoga banyak brand yang menjadikan hal tersebut sebagai contoh juga.***

Nama penulis: Siska Dinnuriza Ayani

Berita Terkait