Rekomendasi Buku Fiksi Berlatar Tempat dan Waktu Skotlandia Berbagai Tema Cerita
- Penulis : Bramantio Bayuajie
- Sabtu, 09 November 2024 19:55 WIB
LIFESTYLEABC.COM - Skotlandia adalah negara bagian dari Britania Raya yang menyimpan banyak cerita dan dirangkum dalam rekomendasi buku fiksi populer.
Rekomendasi buku fiksi ini mendeskripsikan keindahan visual negara Skotlandia yang didominasi pegunungan, kastil dan latar sejarah yang unik untuk disimak pembaca.
Tidak hanya deskripsinya yang mengagumkan, rekomendasi buku fiksi ini juga menceritakan mitologi dan cerita mistis dari negara Skotlandia yang tidak diketahui banyak pembaca.
Baca Juga: Tips Memilih Bacaan Buku Bahasa Inggris untuk Melatih Kemampuan Bahasa Asing
Mitos dan mitologi yang diceritakan rekomendasi buku fiksi ini juga mencakup dalam sejarah dan cerita rakyat asal Skotlandia yang semakin menarik dibaca dari halaman ke halaman.
Jika diperhatikan, cerita rekomendasi buku fiksi berlatar tempat di negara Skotlandia ini berada di masa lampau dan dipenuhi dengan cerita misteri tidak terduga.
Dengan cerita di masa lampau ini yang membuat rekomendasi buku fiksi berlatar tempat di Skotlandia ini erat dengan tema cerita sihir sampai raja atau ratu.
Baca Juga: Tips Memilih Buku untuk Anak Sebagai Bahan Belajar Ringan dan Menyenangkan
Berikut ini adalah rekomendasi buku fiksi yang menceritakan latar tempat negara Skotlandia yang harus dibaca:
1. Imagined Corners
Berlatar cerita waktu abad ke-20, Imagined Corners menjadi rekomendasi buku fiksi tentang Elizabeth Shand yang menikah dengan Hector di tengah kondisi finansial yang buruk.
Baca Juga: Rekomendasi Novel Thriller yang Menegangkan Penuh Misteri, Temani Malam Sebelum Tidur
Elizabeth Shand merasa bosan menjalani kehidupan yang monoton hingga kehadiran saudara iparnya yang berasal dari Italia dan baru bercerai dari suaminya.
Kehadiran saudara iparnya ini membuat kehidupan Elizabeth Shand berubah dan menjalani kehidupan dengan jujur dan lebih berwarna berbeda dengan sebelumnya.
2. Mary Queen of Scotland and the Isles
Baca Juga: Rekomendasi Buku Tentang Langkah Ampuh Memenangkan Permainan Catur, Langsung dari Grandmaster
Mary Queen of Scotland and the Isles menjadi rekomendasi buku fiksi utama bagi Anda yang ingin mempelajari perjalanan sejarah Skotlandia dengan cara berbeda.
Ditulis oleh Margaret George, Mary Queen of Scotland and the Isles menceritakan seorang Ratu Skotlandia bernama Mary Stuart dilantik saat usianya menginjak 16 tahun.
Meskipun menduduki takhta tertinggi, Mary Stuart mendapati banyak musibah dalam hidupnya seperti yang diceritakan dalam rekomendasi buku fiksi Mary Queen of Scotland and the Isles.
Selama masa pemerintahannya sebagai ratu Skotlandia, Mary Stuart harus mengatasi berbagai masalah yang terjadi seperti gejolak konflik agam dan tuduhan pembunuhan suaminya sendiri.
Mary Queen of Scotland and the Isles menjadi judul rekomendasi buku yang dapat dibaca untuk mendalami cerita sejarah dari sudut pandang Mary Stuart langsung.
3. The Lost Queen
Masih menceritakan kisah perjalanan ratu Skotlandia, The Lost Queen menjadi rekomendasi buku fiksi lainnya untuk memahami cerita sejarah negeri berjuluk Pasukan Tartan ini.
The Lost Queen menjadi rekomendasi buku fiksi dengan latar cerita sejarah negara Skotlandia yang mengisahkan Languoreth naik takhta ketika pengaruh agama kristen mulai merebak.
Languoreth harus mempertahankan ajaran agar tradisional di tengah kisah cinta yang penuh intrik dan memancing emosi pembaca rekomendasi buku The Lost Queen ini.
Dengan jalan cerita yang menarik dan penuh kejutan, rekomendasi buku fiksi di atas dapat menjadi sarana yang menyenangkan untuk mengenal Skotlandia lebih dekat.***