DECEMBER 9, 2022
Selebriti

Netflix Ajak Penggemar Intip Belakang Layar Series Stranger Things Season 5, Buat Penasaran Menjelang Musim Terakhir

image
Netflix rilis proses syuting series Stranger Things Season 5 (Youtube/Stranger Things)

LIFESTYLEABC.COM - Netflix merilis proses produksi dan syuting series Stranger Things Season 5 yang akan jadi musim terakhir dan penutup kisah Mike Wheeler dan kawan-kawan.

Diwartakan The Hollywood Reporter, mengkonfirmasi dari Duffer bersaudara jika setengah dari proses syuting series Stranger Things Season 5 yang diproduksi Netflix sudah rampung.

Series Stranger Things Season 5 juga kedatangan beberapa karakter baru seperti Nell Fisher, Jake Connelly dan Alex Breaux yang bisa disaksikan di platform streaming Netflix.

Baca Juga: Fakta Unik Karakter Red Hulk Villain baru dalam Film Captain America Brave New World lawan bagi The Falcon

Aktris Milly Bobby Brown yang berperan sebagai karakter Eleven sebelumnya membocorkan bahwa tahap syuting diperkirakan akan selesai pada natal tahun ini. Sedangkan penayangan perdana dijadwalkan pada tahun 2025.

Pemeran lainnya, Maya Hawke (sebagai Robin Buckley) mengatakan bahwa musim kelima Stranger Things yang terdiri atas delapan episode akan terasa seperti menonton delapan film karena disebut memiliki durasi yang panjang.

"Para showrunner kami, Matt dan Ross, mengambil banyak tanggung jawab," kata Maya.

Baca Juga: Fakta Unik Tiamut yang Muncul Sekilas Dalam Trailer Film Captain America Brave New World

"Mereka memiliki tim penulis yang luar biasa, tetapi mereka juga banyak terlibat. Mereka banyak menulis dan sangat intens serta serius mengenai kualitas penulisan yang berkelanjutan, sehingga membutuhkan waktu yang lama untuk menulis setiap musimnya, dan membutuhkan waktu lama untuk syuting," ujarnya menambahkan.

Meskipun serial Stranger Things akan rampung di musim kelima, terdapat proyek animasi spin-off sedang dalam produksi seperti.

Diketahui, series Stranger Things pertama kali tayang pada tahun 2016 dan menjadi salah satu tontonan paling populer di platform Netflix.

Baca Juga: Fakta Unik Samuel Sterns Alias The Leader, Villain Baru Film Captain America Brave New World

Musim keempat serial tersebut tercatat telah ditonton sebanyak 140 juta kali.***

Sumber: Antara

Berita Terkait