DECEMBER 9, 2022
News

Anies Baswedan Dijodohkan dengan Edi Marsudi untuk Duet di Pilkada Jakarta

image
Edi Marsudi direncanakan berduet dengan Anies Baswedan di Pilkada Jakarta (Entertainmentabc)

LIFESTYLEABC.COM - Aktivis Betawi Muhidin Muchtar menjodohkan Prasetyo Edi Marsudi, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jakarta, dengan Anies Baswedan untuk kembali bertarung di Pilkada Jakarta 2024.

Lewat keterangan tertulisnya yang dirilis pada Rabu, 24 Juli 2024, Muhidin Muchtar mengungkap ada beberapa alasan yang membuat politikus PDIP, Prasetyo Edi Marsudi cocok mendampingi Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024.

Salah satu alasan utama yang membuat Edi Marsudi berpeluang kuat mendampingi Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024 adalah pengalaman politik yang kuat dan panjang

Baca Juga: Satrio Arismunandar Sebagai Pendiri AJI Prihatin Saat Wartawan Ikut Terlibat Dalam Judi Online

“Om Pras telah menunjukkan kepemimpinan yang kuat dan memahami isu Jakarta,” katanya.

Alasan kedua, tambah Muhidin, Prasetyo memiliki hubungan yang baik dengan Anies Baswedan sewaktu menjadi gubernur dalam berbagai kesempatan.

“Kolaborasi yang baik antara Anies dan Om Pras telah terbukti dengan berbagai pembangunan.”

Baca Juga: Diskusi Satupena, Satrio Arismunandar: Ada Beberapa Contoh Pengadilan Berperan Signifikan Dalam Pembentukan Hukum

Alasan ketiga, ujar Muhidin, Prasetyo memiliki pendekatan yang berorientasi pada kebutuhan rakyat. Ia sering turun langsung ke lapangan untuk mendengarkan keluhan dan aspirasi masyarakat.

“Ini sejalan dengan visi Anies Baswedan yang juga fokus kepada kesejahteraan warga.”

Alasan keempat, katanya, Prasetyo memiliki pengalaman dalam manajemen krisis.

Baca Juga: Diskusi SATUPENA Satrio Arismunandar: Efek Ekstraktivisme pada Ketergantungan Ekonomi SDA dan Fluktuasi Harga Global

“Om Pras terlibat dalam penanganan berbagai krisis di Jakarta, seperti bencana alam dan situasi darurat termasuk wabah COVID19.”

Pengalamannya itu, kata Muhdin, sangat berharga dalam menghadapi tantangan besar yang mungkin dihadapi oleh pemimpin Jakarta di masa depan.

Alasan kelima, katanya, Prasetyo memiliki komitmen pada transparansi dan akuntabilitas pemerintahan.

“Ini penting untuk memastikan bahwa setiap kebijakan dan program yang dijalankan dapat dipertanggungjawabkan.”

Secara personal, kata Muhidin, Prasetyo adalah orang yang baik dengan ditunjukkan sikapnya yang murah senyum, rendah hati, dan merakyat.

“Om Pras juga peduli kepada orang miskin. Tipe seperti ini sangat disukai dan dicintai masyarakat,” kata Muhidin. ***

Sumber: Kiriman

Berita Terkait