Selain Ryan Reynolds Muncul Dalam Film Deadpool & Wolverine, Inilah Nama Varian Deadpool Terkuat
- Penulis : Bramantio Bayuajie
- Senin, 22 Juli 2024 08:40 WIB
.png)
Dengan kemampuan taktis dan keahlian bertarung seperti halnya Deadpool, diceritakan jika Dreadpool berhasil membunuh banyak anggota Avengers sampai X-Man.
2. Venompool
Karakter Venom dan Deadpool sendiri saja sudah mempunyai dua kekuatan yang hebat, namun bagaimana jika keduanya disatukan?
Baca Juga: Lagu Slash Karya dari Boyband Stray Kids jadi Salah Satu Soundtrack Film Deadpool and Wolverine
Itulah yang terjadi dalam universe Earth-22249 ketika Venom dan Deadpool bergabung menjadi satu dan membuat karakter Venompool ini mempunyai kecepatan penyembuhan yang sangat cepat.
Dengan keahlian bertarung Deadpool dan keagresifan Venom, membuat Venompool menjadi antihero tidak terkalahkan di universenya dan menjadi varian terkuat.
3. Deadpool 2099
Baca Juga: Fakta Unik Seputar Film Deadpool & Wolverine, Persahabatan Duo Kocak Ryan Reynolds dan Hugh Jackman
Wade Wilson alias Deadpool yang diperankan Ryan Reynolds memang diceritakan menjadi bahan percobaan dan merubahnya jadi mutan yang mempunyai kekuatan super.
Hal inilah yang diturunkan Ryan Reynolds atau Deadpool ke anaknya di universe Earth-16356 bernama Warda Wilson dengan alter ego bernama Deadpool 2099.
Selain memiliki keahlian bertarung seperti Wade Wilson, Deadpool 2099 juga memiliki kecanggihan senjata teknologi dan membuatnya menjadi salah satu varian terkuat.
Namun dari ketiga karakter di atas, varian Deadpool yang akan muncul dalam film Deadpool & Wolverine adalah Lady Deadpool yang berasal dari Earth-3010.